banner 728x250

Ektrak Minyak Kelapa VCO Manfaat untuk Kesehatan

Suaraduta.com, Bekasi- Ektrak Minyak VCO, Dalam proses ekstrak minyak kelapa atau ( VCO), sangatlah mudah. Dengan peralatan seadanya minyak VCO bisa dihasilkan secara mudah, siapa saja bisa memprosuksinya sendiri secara mandiri, dan bisa dimanfaatkan sendiri untuk menjaga kesehatan.

Berikut cara membuat Ektrak Minyak VCO dan Langkah-langkah membuatnya; siapkan 3-5 buah kelapa yang berkualitas sudah tua, parut bisa menggunakan mesin parut atau  alat tradisional, tambahkan air secukupnya kemudian aduk bisa gunakan mikser atau manual, peras gunakan saringan khusus atau kain bersih, Setelah itu siapkan plastik ukuran 1 KG, tuangkan kedalam plastik ikat dengan kuat dan gantung di area yg tidak lembab, atau letakan di sekitar yang terkena sinar Matahari.

Untuk lebih lengkapnya yukk simak, kutipan yang kami ambil dari postingan akun fb Sinusitis Bisa Sembuh Dengan Mudah , Sehat now dan Wahirma Indriani.

Berhubung banyak teman2 yg nanya diinbox dan wa…tadi sy ngepost nya gak pake caranya

Sekarang saya lengkapin pake caranya ya

Saya juga dapat resep dr postingan di fb dulunya

Saya pake 2 butir kelapa tua

Saya peras layaknya bikin santan kental(airnya dikurangi) lalu sy masukin diplastik agak besar…

Terus saya gantung setelah-+3 jam akan misah antara air dan sari kelapa. lalu saya tusuk bagian air(bawah)pake sedotan dan saya buang sisakan sari kelapanya…lalu sy pindahkan ke kantong yg lebih kecil…..

Setelah itu saya gantung lagi diamkan semalaman….paginya sudah terpisah antara vco.ampas.dan air…..lalu tusuk bagian atas(vco) dgn sedotan alirkan kewadah….saring daengan kain bila perlu….

Minyak VCO Manfaat Untuk Kesehatan

Minyak kelapa murni (VCO).

Ini mengandung zat yang disebut ASAM LAURAT, yang mampu menjaga sistem kekebalan tubuh dan kesehatan jantung.

Juga dapat dengan mudah di peroleh, jadi tidak ada salahnya menjaga kesehatan tubuh dengan bahan alami ini. VCO memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan, termasuk:

  • Kesehatan Tubuh

Virgin coconut oil baik untuk kesehatan tubuh karena mengandung asam lemak jenuh sehingga dapat meningkatkan sistem metabolisme tubuh. Selain itu, ada kandungan yang dapat membantu membunuh bakteri berbahaya sehingga membuat tubuh kebal terhadap penyakit.

  • Untuk Kesehatan Jantung.

Asam laurat yang terkandung dalam minyak kelapa murni dapat membantu menjaga kesehatan jantung. Asam laurat mampu membantu menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh. Ini akan mengubah kolesterol jahat menjadi kolesterol baik.

  • Menyehatkan Rambut.

Bagi yang memiliki rambut kering dan kusam, atau rambut rontok, bisa menggunakan sedikit vco ke seluruh bagian rambut atau ke bagian yang kering saja. Dapat digunakan setiap hari atau setiap minggu dengan menjadikannya sebagai masker rambut. Juga dapat membasahi rambut dengan VCO, biarkan selama satu jam, lalu bilas. Jika melakukannya secara teratur, rambut akan menjadi lembut sehat dan kuat.

  • Merawat kulit.

VCO juga berfungsi sebagai pelembab, terutama untuk kulit kering. Juga dapat digunakan untuk seluruh tubuh, terutama di bagian yang kering dan kasar, seperti siku, tumit, dan leher. Juga dapat digunakan sebagai masker wajah dengan menambahkan madu atau gel lidah buaya, bubu kelor atau lainnya.

  • Makeup Remover

Minyak kelapa dapat digunakan untuk membersihkan make up yang sulit dibersihkan.

Triknya mudah; tuangkan beberapa tetes minyak kelapa pada kapas lalu bersihkan ke wajah dan kemudian bilas.